Tuesday 30 July 2013

Ramadhan Berkah I (Pembagian Ramadhan)

Ramadhan merupakan Bulan penuh berkah dan bulan paling spesial yang diciptakan oleh Allah SWT. Dalam bulan Ramadhan ini, umat islam yang beriman dituntut untuk melakukan ibadah puasa, seperti yang ada pada Al-Qur'an surat Al-Baqoroh ayat 128 yang artinya: "Hay orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa, seperti orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertaqwa."

Dalam surat tersebut sudah jelas, bahwa tujuan utama perintah Allah itu agar ummat manusia menjadi ummat yang bertaqwa. Taqwa disini adalah menjadi pribadi yang dapat melakukan apa yang diperintahkan dan menjauhi apa yang dilarang oleh-NYA.

*Pembagian PUASA:
Puasa dibagi menjadi tiga bagian, yaitu atas 10 hari pertama, 10 hari kedua dan 10 hari terakhir. Pembagiannya adalah sebagai berikut:

1. 10 hari pertama, Allah menurunkan Rahmad kepada ummatnya.
2. 10 hari kedua, Allah memberikan ampunan kepada ummatnya yang ta'at.
3. 10 hari terakhir, Allah menjauhkan ummatnya dari siksa API NERAKA. atau pada bahasan lain, Allah mengharamkan api neraka untuk ummatnya.

No comments: